Kapolsek Balusu Ipda Iqmal Gelar Jumat Curhat di Mesjid At Taawun Takkalasi

    Kapolsek Balusu Ipda Iqmal Gelar Jumat Curhat di Mesjid At Taawun Takkalasi

    BARRU - Kapolsek Balusu Polres Barru Ipda Iqmal, S.H., S.E melaksanakan kegiatan Jumat Curhat bersama jamaah masjid At Taawun Kelurahan Takkalasi selepas salat subuh pada Jumat (31/03/2023). Kegiatan ini juga dihadiri oleh Lurah Takkalasi Sukarman, S.Pd dan masyarakat sekitar.

    Pada kesempatan tersebut, Kapolsek Balusu mengajak warga untuk menjaga keamanan dan ketertiban selama bulan suci Ramadan. Tidak lupa mengingatkan kepada jamaah yang memiliki anak remaja agar mengontrol anak anaknya supaya tidak ikut dalam aksi balap liar.

    “Mari kita cegah balap liar dengan mengawasi anak yang memiliki motor, jangan sekali kali dibiarkan ikut balapan, sangat berbahaya bagi orang lain dan dirinya sendiri”, jelas Iqmal.

    Selain menyampaikan pesan kamtibmas, Kapolsek juga menerima masukan dari warga terkait pasar ramadhan yang ramai dikunjungi warga di sore hari. Terkait hal tersebut, Kapolsek Balusu telah menugaskan personel untuk melakukan pengamanan dan penagturan jalur lalulintas mengingat lokasinya bersebelahan dengan jalan poros.

    Jumat Curhat adalah program Polri yang bertujuan agar masyarakat dapat menyampaikan langsung keluhan dan laporan kepada pimpinan satuan dari Polsek hingga Polda. Hal tersebut rutin dilaksanakan tiap hari jumat oleh para Kapolsek di jajaran Polres Barru.

    (Ahkam/Humas Polres Barru)

    barru sulsel
    Muh. Ahkam Jayadi

    Muh. Ahkam Jayadi

    Artikel Sebelumnya

    Temui Warga Setelah Salat Subuh, Kapolsek...

    Artikel Berikutnya

    Ekspedisi Kemanusiaan, Kades Rahman Bersama...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Hendri Kampai: Revolusi Penulisan Rilis Berita dengan Bantuan Artificial Intelligence (AI)
    Rehat Sejenak dari Urusan Politik, Dokter Ulfah Fokus Ibadah Umroh di Mekah
    Satgas TMMD Kodim 1805/Raja Ampat Melangsir Mengangkat Kayu ke Titik Sasaran Dengan Cara Manual